Hindari Pemotor, Mobil Silver Tabrak Pagar Toko dan Rumah Dinas di Banyuwangi

$rows[judul]



Keterangan Gambar : Mobil warna silver menabrak pagar toko bangunan dan rumah dinas di Jalan Adi Sucipto, Kelurahan Tamanbaru, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi, Jumat (12/3/2022). (Infobanyuwangi.co.id).

Infobanyuwangi.co.id- Mobil warna silver menabrak pagar toko bangunan dan rumah dinas di Jalan Adi Sucipto, Kelurahan Tamanbaru, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi, setelah menghindari pemoto.

Kejadian tersebut dialami Hema Prasetya (28), warga Desa Kembiritan, Kecamatan Genteng, Kabupaten Banyuwangi, Jumat (11/3/2022) sekira pukul 13.30 WIB, terlibat laka saat mengemudikan mobil warna silver menabrak pagar toko bangunan dan rumah dinas tepatnya di utara Masjid Ahmad Dahlan Banyuwangi.



Baca Juga : Identitas Mayat Terdampar di Pulau Santen Terungkap

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi, Ipda Wahid Hasyim, membenarkan kejadian tersebut. Mobil warna silver dengan merk Wulling Nopol AG 1664 LW menabrak pagar toko bangunan dan rumah dinas yang berada disampingnya, usai menghindari pengemudi motor didepannya.


"Saat itu pengemudi mobil yang melaju dari Selatan menuju ke Utara dikagetkan dengan pengemudi motor yang ada didepannya, sehingga dia membanting setir kekiri dan menabrak pagar," ungkapnya.


Wahid Menambahkan pengemudi motor yang tidak diketahui identitasnya sebelumnya berada di jalur kiri, tanpa diketahui penyebabnya secara mendadak mengarah ke jalur kanan, sehingga pengemudi mencoba menghindari tabrakan namun pengemudi mobil menabrak pagar toko bangunan dan pagar rumah dinas UPT Dipenda Provensi Jatim.


"Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, pengemudi mobil selamat," jelasnya.


Atas insiden yang dialami body depan mobil merk Wulling pesok serta beberapa bagian mengalami kerusakan, untuk kerugian atas hal tersebut ditaksir sekiranya Rp 10 juta rupiah. (rif/qin)