Korsda Srono Kerja Bakti Bersihkan Rumput Liar di Saluran Irigasi

$rows[judul]



Keterangan Gambar : Pembersihan rumput liar yang dilakukan petugas Korsda Srono, Dinas Pengairan Banyuwangi. (Infobanyuwangi.co.id).

Infobanyuwangi.co.id- Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pengairan Banyuwangi, melalui Korsda Srono, melangsungkan kerja bakti bersih-bersih rumput liar di saluran irigasi wilayah setempat.

Tak hanya itu, Dinas Pengairan Banyuwangi bersama karyawan Korsda Srono juga melakukan glontor sedimen di Dam Marem.



Baca Juga : Pelajar Banyuwangi Kolaborasi dengan Desainer Profesional unjuk Karya dalam BFF

"Glontor sedimen itu untuk memperlancar debit air," kata Kadis PU Pengairan Banyuwangi Guntur Priambodo, melalui Kabid Operasi dan Pemeliharaan Dedi Kurniawan, Kamis (14/7/2022).


Dedi menyebut, kegiatan tersebut rutin dilakukan di setiap korsda yang ada di Banyuwangi. Normalisasi itu guna menekan kadar sedimen yang ada di dasar sungai.


"Jika debit air lancar, maka pelayanan irigasi untuk areal persawahan para petani juga ikut lancar," ungkapnya.


Sedangkan pembersihan rumput liar, kata dia, sebagai bentuk pemeliharaan aset irigasi yang dimiliki Dinas Pengairan Banyuwangi.


"Harapannya aset irigasi tetap berfungsi dengan handal. Tujuannya sama untuk pelayanan prima kita kepada masyarakat," tandasnya. (*)