PT BSI Berperan Aktif dalam Sosialisasi Pencegahan Pernikahan Dini di Banyuwangi

$rows[judul]

BANYUWANGI - PT. Bumi Suksesindo (BSI) terlibat aktif dalam mendorong pembangunan sumber daya manusia (SDM) di Kabupaten Banyuwangi.Salah satu upaya yang dilakukan adalah terlibat dalam mencegah dan menekan kasus pernikahan dini di wilayah setempat.

Dalam kegiatan yang diadakan di SMP PGRI 3 Pesanggaran, PT BSI melalui Tim Dulur Sehat menggarap materi yang menarik dan relevan tentang bahaya pernikahan dini.

Menyasar para pelajar, terutama siswa SMP, sosialisasi tersebut bertujuan memberikan pemahaman mendalam tentang konsekuensi dari pernikahan yang terlalu dini.

"Kami berharap kegiatan ini bisa memberikan rambu-rambu tentang bahaya pernikahan dini kepada anak-anak, sehingga angka pernikahan dini di Indonesia bisa menurun," ujar salah satu pemateri Tim Dulur Sehat, Indra Oktavia.

Dalam upaya menyuguhkan materi yang menarik, PT BSI juga memutar film pendek yang menggambarkan dampak negatif dari pernikahan dini. Langkah ini berhasil memancing minat dan perhatian para siswa, yang kemudian diikuti dengan sesi penjelasan mendalam oleh para pemateri.

Selain menyampaikan informasi tentang risiko medis dan sosial ekonomi yang terkait dengan pernikahan dini, PT BSI juga menyoroti pengaruh negatif dari perkembangan teknologi terhadap kecenderungan pernikahan dini di era digital saat ini.

"Kecenderungan anak-anak memiliki rasa penasaran tinggi. Dan pengaruh seks bebas di internet sangat mendominasi. Karena itu, edukasi tentang bahaya pernikahan usia dini sangat penting diberikan," tambah Indraa.

Dalam sambutannya, Kepala SMP PGRI 3 Pesanggaran, Suwarso, S.Pd, SH, MH, menyampaikan rasa terima kasih atas kontribusi PT BSI dalam penyelenggaraan kegiatan sosialisasi ini. Dia menekankan pentingnya peran pendidikan dalam membentuk pemahaman yang baik tentang isu-isu sosial yang relevan bagi generasi muda.

"Sosialisasi ini memang sangat penting diikuti oleh anak-anak. Pasalnya, anak-anak ini masih dalam masa transisi untuk mencari jati dirinya. Dengan adanya sosialisasi ini kami sangat-sangat terbantu dalam memberikan edukasi kepada anak-anak," ungkapnya.

Dengan kegiatan seperti ini, PT BSI terus menunjukkan komitmennya untuk memberikan manfaat nyata bagi masyarakat sekitar perusahaan. Melalui berbagai program, termasuk program pendidikan dan sosialisasi, PT BSI berupaya menjaga kesejahteraan dan meningkatkan kesadaran sosial di wilayah operasinya.