Pulau Tabuhan Bersolek Tarik Wisatawan

$rows[judul]



Keterangan Gambar : Keindahan Pulau Tabuhan Banyuwangi. (Istimewa).

Infobanyuwangi.co.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi membenahi dan menambah spot baru di Pulau Tabuhan, sebagai bentuk strategi dalam menarik wisatawan domestik dan mancanegara. 

Pulau Tabuhan Bersolek untuk menambah keindahan Kabupaten Banyuwangi, selain melakukan perbaikan fasilitas yang ada, juga akan menambah spot yang unik dan menarik yang berbeda dengan wisata bahari lainya. 

Menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Banyuwangi,  M Yanuarto Bramuda, pemerintah daerah sedang membenahi sarana dan prasarana New Tabuhan. Upaya tersebut harapkan banyak wisatawan domestik maupun mancanegara yang berkunjung ke sana. 


Baca Juga : Jaringan Utama PLN Tersambar Petir, Sebagian Wilayah Giri dan Kalipuro Gelap Gulita

"Di Pulau Tabuhan wisatawan bisa menikmati indahnya sunrise dan sunset di ujung timur Pulau Jawa, serta bisa menikmati fasilitas yang ada untuk mendapatkan spot pemandangan yang menarik untuk diabadikan," ujarnya.

Selain itu tak hanya Pulau Tabuhan saja yang mulai bersolek dan diberdayakan, masih ada Banyuwangi Park dan Agro Wisata Tamansuruh (AWT). Keduanya kini juga tengah dalam proses pembangunan untuk menarik wisatawan yang berkunjung ke Banyuwangi.

"AWT juga bagus dan menarik di kunjungi terdapat spot yang indah disana," ungkap Bramuda, Kamis (13/1).

Sejumlah destinasi wisata ini, selanjutnya akan ditargetkan menggedor daya pikat wisatawan berkunjung di Banyuwangi. Dengan strategi pembangunan pariwisata diharapkan mampu menunjang perbaikan ekonomi pasca Pandemi Covid-19.

"Kita optimis bisa menambah orang yang berkunjung ke Banyuwangi dengan strategi seperti ini, seperti orang menginap yang sebelumnya 3 hari 2 malam menjadi 4 hari 3 malam dan itu mempercepat pertukaran uang, serta ekonomi masyarakat akan terdorong," tandasnya. (Rif/Qin).