Raih Keberkahan di Bulan Suci, PT. BSI Gelar Roadshow Safari Ramadan ke Puluhan Masjid

$rows[judul]

BANYUWANGI – PT. Bumi Suksesindo (BSI) berbagi berkah selama bulan Ramadan 1445 Hijriyah di Kabupaten Banyuwangi. Anak perusahaan PT Merdeka Copper Gold Tbk (PT MCG) melakukan safari ramadan dengan melakukan roadshow ke 10 masjid yang ada di Kecamatan Pesanggaran.
Perdana acara religi dilangsungkan di masjid At-Taqwa, Dusun Pancer, Desa Sumberagung, Kamis kemarin (21/3/2024).

Community Relations Superintendent PT BSI, Pegi Sandi Mokoginta mengatakan roadshow safari ramadan merupakan agenda rutin tahunan yang dijalankan PT. BSI. 
"Untuk tahun ini kita mengambil tema Spirit Ramadan Merajut Persatuan,"  katanya, Jumat (22/3/2024).

Melalui agenda itu, PT. BSI berharap dapat meningkatkan hubungan dan tali silaturahmi seluruh elemen masyarakat yang ada di Bumi Blambangan.

Oleh karenanya, setiap pelaksanaan turut diundang hadirkan jajaran Forpimka Plus Kecamatan Pesanggaran.

Diundang pula perwakilan ormas Islam, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta elemen masyarakat lainnya.

“Hubungan dan silaturahmi yang terbangun, tentunya akan menjadi spirit dalam mewujudkan Pesanggaran Anyes (Aman, Nyaman, Tentram dan Sejahtera),” cetus Pegi Sandi Mokoginta.

Roadshow Safari Ramadhan, lanjutnya, diisi dengan kegiatan tausyiah dan sntunan anak yatim. Puncak kegiatan adalah buka bersama.

Dengan roadshow Safari Ramadhan, diharapkan hubungan baik antara PT BSI, sebagai pelaku investasi, dengan masyarakat serta pemerintah bisa terus terbangun dengan baik. Eratnya hubungan silaturahmi dan komunikasi, tentunya menjadi modal awal bagi tambang emas Tujuh Bukit Operation dalam upaya memberi manfaat kepada masyarakat sekitar. (*)