HUT Sahabat Ruliyono, Berhadiah Ratusan Doorprize Hingga Umrah

$rows[judul]



Keterangan Gambar : Istimewa

BANYUWANGI - Perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-17 Sahabat Sejati Ruliyono dibanjiri ribuan kader Partai Golkar dari empat kecamatan. Diantaranya Kalibaru, Glenmore, Sempu dan Genteng.

Kegiatan yang digelar di lapangan Sarana Olahraga (Sorga) Desa Tulungrejo, Kecamatan Glenmore, Banyuwangi, Minggu (28/5/2023), semakin meriah karena hadiah yang ditawarkan menggiurkan, yakni umrah gratis untuk tiga orang.

Selain umrah, ada juga beragam ratusan doorprize menarik. Seperti 50 magic com, 300 setrika, 150 blender, 100 kompor gas, hingga 100 kipas angin.


Baca Juga : Permudah Komunikasi di Sektor Pertambangan, Tujuh Bukit Intermezo Diganjar Penghargaan Prestisius

"Totalnya ada 700 hadiah. Jika diuangkan ada kurang lebih senilai Rp 250 jutaan," ucap Ketua DPD Partai Golkar Banyuwangi, Ruliyono.

Anggota DPR RI Zulfikar Arse Sadikin dan anggota DPRD Jatim Pranaya Yudha Mahardhika dari Fraksi Golkar turut hadir di tengah-tengah kegiatan tersebut.

Kegiatan diawali dengan santunan puluhan anak yatim dan senam sehat bersama ribuan kader dan simpatisan.

Ruliyono mengatakan, momentum HUT ke-17 Sahabat Sejati Ruliyono selain untuk hiburan sekaligus menjadi ajang konsolidasi.

"Targetnya memenangkan Pemilu 2024," tegas Wakil Ketua DPRD Banyuwangi ini yang akrab disapa Ruli.

Ruli menyebut, HUT Sahabat Sejati Ruliyono sebenarnya jatuh pada 15 Desember. Namun, perayaan tahun ini sengaja dimajukan karena berbenturan dengan kepentingan yang lebih besar.

"Desember mendatang itu sibuk-sibuknya untuk keperluan Pemilu 2024. Sehingga diputuskan digelar hari ini," cetusnya.

Ia menambahkan, kegiatan HUT Sahabat Sejati Ruliyono tahun ini merupakan yang kedua digelar secara meriah. Tahun sebelumnya dipusatkan di Kecamatan Kalibaru.

"Ini bentuk rasa syukur kami. Karena memang Sahabat Sejati Ruliyono setiap tahun bukan berkurang namun makin bertambah. Dari awal hanya 2.750 pendukung sekarang sudah 15 ribu lebih. Itu yang tercatat secara administrasi," bebernya.

Dalam kesempatan itu, Ruli juga digadang-gadang oleh pendukungnya untuk maju menjadi Calon Bupati Banyuwangi di Pilkada 2024.

Menanggapi ini, Ruli mengaku masih berpikir panjang. Sebab, dirinya masih melihat perolehan kursi Golkar di DPRD Banyuwangi.

"Kita harus realistis, kalau Golkar dapat 20 persen perolehan kursi di dewan, berarti bisa mencalonkan sendiri. Kalau tidak, ini yang parah, nanti mau tidak mau harus koalisi dengan partai lain," ucapnya.

Secara pribadi, Ruli menyatakan siap maju di Pilkada 2024, asalkan DPP Partai Golkar menunjuk dirinya sebagai calon bupati.

"Umpama Golkar tidak bisa membawa nama saya sendiri, mungkin kader lain yang saya ajukan untuk maju bupati. Begitu pula wacabupnya. Karena saya tidak mau jika dijadikan wakil," tegas Ruli.